ISP ( Internet Service Provider)

Assalam'mualaikum wr.wb
Pada pagi hari ini saya akan memposting tentang apa yang telah saya baca dan pahami,,, sebelumnya saya sudah konfigurasi mikrotik tetapi saya belum tau apa itu ISP??
 ISP (Internet Service Provider) adalah perusahaan atau badan yang menyediakan jasa sambungan internet dan jasa lainnya yang berhubungan . Kebanyakan perusahaan telepon adalah penyedia jasa internet. mereka menyediakan jasa seperti hubungan ke internet seperti hosting dan pendaftaran nama domain.
Tanpa adanya perusahaan ISP maka kita tidak akan  bisa koneksi hingga sampai melakukan kegiatan interneta.

Fungsi dari ISP adalah sebagai berikut:
  1. Internet Service Provider disebut juga sebagai jembatan penghubung antara kita dengan internet, artinya tanpa adanya ISP maka kita tidak akan bisa mengakses internet.
  2. Sebagai media yang memberikan jasa internet yang biasa kita lakukan sehari-hari.
  3. Menghubungkan pelanggan dengan gateway terdekat sehingga kita dapat mengakses internet.
  4. Memberikan tempat untuk homepage.
  5. Memungkinkan user atau pemakai melakukan percekapan melalui media internet.
  6. Menghubungkan user atau pemakai dengan layanan informasi internet , yaitu dengan World Wide Web (WWW).
  7. Memungkinkan seorang user untuk saling berkomunikasi dengan melalui surat elektronik (surel) atau yang biasa kita sebut sebagai e-mail.
  8. Menyediakan modem untuk dial-up.
  9. ISP melakukan proteksi atau perlindungan dari penyebaran virus dengan menerapkan antivirus untuk pelanggannya.
  10. Membaerikan layanan akses internet ke semua orang. 

Selamat membaca dan memahami,,,

Wassalammu'alaikum wr.wb


Sumber: https://id.wikipedia.org/wiki/Penyelenggara_jasa_Internet


EmoticonEmoticon